09-01-2026
Jumat 09 Januari 2026
- Definisi: Kondisi adanya variasi dan perbedaan cara hidup, kebiasaan, adat istiadat, bahasa, agama, seni, pakaian, makanan, dan kepercayaan yang dianut oleh berbagai kelompok masyarakat.
- Budaya: Cara hidup yang berkembang dan dimiliki bersama oleh sekelompok orang serta diwariskan dari generasi ke generasi, mencakup sistem kepercayaan, politik, bahasa, seni, dan perkakas.
- Wilayah: Indonesia sebagai negara kepulauan dengan pulau-pulau terisolasi menciptakan keunikan budaya masing-masing daerah.
- Faktor Alam: Perbedaan kondisi alam di setiap wilayah memengaruhi cara hidup dan budaya.
- Sejarah & Interaksi: Masuknya pendatang (pedagang, penjajah) membawa agama dan kebudayaan baru, serta interaksi antar suku bangsa.
- Identitas: Keinginan untuk memiliki identitas yang berbeda dan warisan leluhur yang dilestarikan.
- Suku Bangsa: Berbagai suku dengan adat dan bahasa daerahnya masing-masing (Jawa, Sunda, Batak, Bali, dll.).
- Bahasa: Bahasa daerah dan Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan.
- Agama: Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, Konghucu, dan aliran kepercayaan.
- Adat Istiadat: Upacara adat (kelahiran, perkawinan, kematian), tradisi, dan sistem kekerabatan.
- Kesenian: Tarian, lagu, alat musik, dan senjata tradisional.
- Rumah Adat: Bangunan khas setiap daerah (misalnya Rumah Gadang, Joglo).
- Pakaian Adat & Makanan Khas: Pakaian tradisional dan kuliner daerah.
- Manfaat: Memperkaya wawasan, menumbuhkan kreativitas, memperkuat identitas bangsa, sarana persatuan, dan menjadi kekayaan budaya nasional.
- Sikap: Toleransi, saling menghargai, gotong royong, saling membantu, dan mengedepankan persatuan (Bhinneka Tunggal Ika).
- Tantangan: Dapat menimbulkan konflik jika tidak disikapi dengan toleransi, sehingga penting untuk terus membangun kesadaran dan saling pengertian.
- Mempelajari dan mempromosikan budaya lokal ke daerah lain.
- Memberikan kesempatan yang sama bagi setiap daerah untuk mengembangkan kebudayaannya.
Pendidikan Pancasila
Fitri Daryani, S.Pd
Kelas 5B
Good morning my students....
Tabik pun ,,,!!
Apa kabar anak sholeh sholehah kelas 5B,Alhamdulillah semoga kita semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT serta tetap bersemangat di hari ini.Aamiin Yaa Rabbal Aalamiin.Sebelumbelajar pastikan kalian melaksanakan sholat dhuha dan membaca Al Qur'an serta morojaah juz amma.
Baiklah anak-anak semua sebelum kita masuk ke materi kita akan menyanyikan lagu kebiasaan anak Indonesia hebat,kita melakukan tepuk semangat selanjutnya kita akan melaksanakan kegiatan pembelajaran Pendidikan Pancasila
Pendidikan Pancasila
Tujuan Pembelajaran :Murid dapat mengidentifikasi sikap menghormati,menjaga,dan melestariak keragaman budata dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika Metode pembelajaran : Problem Based Learning (Pbl) Media Pembelajaran : PTT Canva
Rangkuman Materi Pengertian Keberagaman Budaya
Menghormati
keberagaman budaya berarti:
- Tidak mengejek budaya lain
- Menghargai perbedaan adat dan kebiasaan
- Berteman tanpa membeda-bedakan suku atau budaya
Contoh: menghargai teman yang menggunakan bahasa daerah atau memiliki adat yang berbeda.
Sikap Menjaga Keberagaman Budaya
Menjaga
keberagaman budaya berarti ikut mempertahankan agar budaya tidak hilang.
Contoh:
menggunakan bahasa daerah dengan sopan, mengikuti kegiatan budaya di sekolah.
Melestarikan
budaya berarti melakukan upaya agar budaya tetap hidup dan diwariskan.
Contoh: mempelajari tarian daerah, mengenakan pakaian adat pada acara tertentu, memperkenalkan budaya daerah kepada orang lain.
6.
Penerapan Sikap dalam Kehidupan Sehari-hari
- Di rumah: menghormati tradisi keluarga
- Di sekolah: menghargai perbedaan budaya teman
- Di masyarakat: ikut kegiatan budaya dan hidup
rukun
TUGAS
Tujuan
Kegiatan
Murid mampu mengidentifikasi sikap menghormati, menjaga, dan melestarikan keberagaman
budaya di lingkungan rumah, sekolah, dan masyarakat.
Petunjuk
Pengerjaan
- Bacalah setiap pertanyaan dengan cermat.
- Jawablah dengan jujur berdasarkan pengalamanmu.
- Kerjakan secara mandiri.
Kegiatan 1:
Identifikasi Sikap
Isilah tabel
berikut dengan benar!
Lingkungan | Contoh
Sikap Menghormati | Contoh
Sikap Menjaga | Contoh Sikap Melestarikan |
Rumah | |||
Sekolah | |||
Masyarakat |
Kegiatan 2:
Refleksi
Jawablah
pertanyaan berikut!
- Mengapa kita harus menghormati keberagaman
budaya?
Jawaban:
...................................................................................................
- Apa yang akan terjadi jika keberagaman budaya
tidak dijaga?
Jawaban:
.........................................................................................................








Komentar
Posting Komentar