Materi Ajar Kelas VI Hari Rabu tanggal 22 Januari 2020

Materi Ajar Hari  Rabu 22 - 1 - 2020

MUATAN PPKN TENTANG MAKNA SILA PERTAMA PANCASILA  DAN PENERAPANNYA SEHARI-HARI

Makna Sila ke 1 Pancasila

Adapun makna sila ke 1 (satu) pancasila ialah pengakuan seluruh Bangsa Indonesia terhadap adanya Tuhan yang Maha Esa sebagai pencipta alam semesta ini.

Contoh Penerapan Sila Ke 1

Sila Dalam kehidupan Bermasyarakat, sangat sering terjadi dan terindikasi perbedaan – perbedaan beragama dalam menganut Agama di antaranya Agama Islam, Kristen, Dan Khatolik. Biasanya setiap manusia yang memeluk agma dalam merayakan hari raya biasanya ada sikap tolong menolong antar umat beragama.
Sila Dalam Kehidupan Sehari – Hari, Tentang Sila pertaman pancasila Misalnya adanya persatuan seorang mahasiswa yang menganut agama islam Menempuh pendidikan di dalam lembaga kristen di kaih kesempatan untuk melaksanakan sholat walaupun dalam jam Belajar.
Sila Dalam Pekerjaan, contoh kali ini dalam Sila pertama Pancasila adanya seseorang profesianal dalam bekerja di sebuah perusahaan besar Milik Agama Kristen di perbolehkan untuk Melakukan Cuti Di Hari Raya Agamanya Baik Agama Islam ataupun khong Hu Chu Bahkan sebaliknya aturan Agama – Agama Lainya.
Adapula bentuk dan pengamalan yang terkandung dalam Nilai – Nilai Sila ketuhanan yang Maha Esa sangat banyak kaitan dan berhubungan dengan Negara Dan Agama, Adapun Nilai – Nilai Tersebut Adalah :
  1. Keyakinan dan bertakwa kepada Tuhan yang maha Esa
  2. Solidaritas dan toleransi
  3. Bebas untuk melakukan Ritual Beribadah
  4. Menghormati Setiap Agama
  5. Adanya Sikap Bekerja sama dalam Beragaman
  6. Kerukunan dalam Beragama

MUATAN IPS TENTANG PERAN INDONESIA DI ASEAN DALAM BIDANG EKONOMI

ASEAN adalah sebuah organisasi negara-negara di kawasan Asia Tenggara yang dibentuk guna menjalin kerjasama dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial, dan pengembangan kebudayaan negara-negara anggotanya, memajukan perdamaian dan stabilitas di tingkat regionalnya, serta meningkatkan kesempatan untuk membahas perbedaan di antara anggotanya dengan damai.  

Pembahasan
           Indonesia selaku pelopor organisasi ASEAN, memiliki peran penting di dalam organisasi ini, salah satunya dalam bidang ekonomi.

Berbagai peran Indonesia di bidang ekonomi dalam lingkup ASEAN, antara lain 

1.Mendukung terbentuknya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).
2.Ikut serta berperan dalam lumbung padi ASEAN.
Ikut serta dalam melakukan kerjasama di sektor Industri, salah satunya ASEAN Aceh Fertilizer Project.
Indonesia sebagai salah satu pelopor dan pendiri Organisasi kerja sama ekonomi antarnegara.
Tuan rumah KTT ASEAN.
Berperan aktif dalam AFTA (ASEAN Free Trade Area)
Muatan Bahasa Indonesia
Mengidentifikasi Teks Pidato
MUATAN BAHASA INDONESIA TENTANG MENGIDENTIFIKASI TEKS PIDATO

Adapun beberapa langkah-langkah di dalam menyusun atau membuat pidato antara lain :
1. Menentukan tema atau pokok pembicaraan yang disesuaikan dengan tujuan pidato.
2. Mendaftar pokok-pokok yang akan disampaikan dalam pidato.
3. Menyusun kerangka pidatoSecara umum dalam proses pembuatan atau kerangka pidato mengandung tiga bagian pokok sebagai berikut :
a. Pendahuluan
Bagian ini biasanya berisi salam pembuka, ucapan syukur kepada Tuhan, atau ucapan terima kasih kepada berbagai pihak yang terkait. Selain itu, dalam bagian ini juga secara tidak langsung menyampaikan tujuan pidato. ( baca pada tujuan pidato ).
b. Isi
Isi pidato harus sesuai dengan tujuan dan tema atau pokok pembicaraan yang telah ditentukan sebelumnya.
c. Penutup
Penutup merupakan kunci keseluruhan isi pidato. Bagian ini biasanya berupa reruan umuk membangkitkan semangat, saran, harapan-harapan, ringkasan penting, ucapam terimakasih, permohonan maaf, dan salam penutup.
Menyusun atau mengembangkan kerangka pidato menjadi naskah atau teks pidato dengan menggunakan kalimat yang mudah dipahami
Muata PPKn
Makna Sila Kedua dan Penerapannya Sehari hari
Penerapan Sila Kedua Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari
1. Menghormati Hak Orang Lain
Setiap manusia memiliki hak dan kewajiban masing-masing. Kita tidak boleh hanya memikirkan pencapaian hak sendiri tanpa memikirkan orang lain.
Misalnya, kita mempunyai hak untuk mendapatkan hiburan, salah satunya dengan menonton acara televisi.
Namun, jika kakak atau adikmu sedang butuh waktu untuk berkonsentrasi, kita harus menghormatinya dengan mengecilkan volume suaranya. Bertindak Adil
Bersikap adil adalah hal yang paling utama dalam penerapan sila kedua pancasilaAdilyang dimaksud di sini adalah adil dalam tindakan moral.
Misalnya, saat meyelesaikan suatu masalah kita harus melihat pada kebenaran, bukan melihat latar belakang seperti suku, ras, agama, dan lain-lain
2. Selalu Bersikap Sopan dan Santun
Sikap sopan santun tak hanya ditujukan untuk orang yang lebih tua dari kita, tapi ditujukan untuk semua orang.
Bahkan untuk orang yang tidak kita kenal sekali pun kita tetap harus bersikap sopan dan santun. Nah, pada orang yang tidak dikenal saja harus menjaga sopan santun, apalagi dengan keluarga dan orang-orang yang kita kenal.
3.. Selalu Bersikap Sopan dan Santun
Sikap sopan santun tak hanya ditujukan untuk orang yang lebih tua dari kita, tapi ditujukan untuk semua orang.
Bahkan untuk orang yang tidak kita kenal sekali pun kita tetap harus bersikap sopan dan santun. Nah, pada orang yang tidak dikenal saja harus menjaga sopan santun, apalagi dengan keluarga dan orang-orang yang kita kenal.
4.Saling Menghargai Pendapat
Terkadang kita selalu ingin dihargai oleh orang lain. Jika kita ingin dihargai, maka kita juga harus menghargai orang lain. Hal ini juga berlaku saat kita saling bertukar pendapat.
Memaksakan keinginan kita pada orang lain untuk melakukan apa yang kita inginkan adalah sesuatu yang tidak baik.
Jadi, kita juga harus mendengarkan usulan atau pendapat dari orang lain, baru kemudian kita diskusikan.

Muatan IPS
Peran  Indonesia di Asean dalam bidang politik

Kerja sama di bidang politik dan keamanan ini ditujukan untuk menciptakan keamanan, stabilitas dan perdamaian khususnya di kawasan ASEAN dan umumnya di dunia. Kerja sama  bidang politik dan keamanan dilakukan menggunakan alat politik, seperti berikut :

Kawasan Damai, Bebas, dan Netral (Zone of Peace, Freedom and Neutrality/ZOPFAN).Traktat Persahabatan dan kerja sama (Treaty of Amity and Cooperation/TAC in southeast Asia)Kawasan Bebas Senjata Nuklir di Asia Tenggara (Treaty on southeast Asia Nuclear Weapon-free Zone/SEANWEZ) 

Selain ketiga intrumen politik tersebut, terdapat pula forum kerja sama dalam bidang politik dan keamanan yang disebut ASEAN Regional Forum (ARF). Beberapa bentuk kerja sama politik dan keamanan di ASEAN, antara lain sebagai berikut.  Traktat Bantuan Hukum Timbal Balik di bidang pidana (Treaty on Mutual Legal Assistance    in Criminal Matters/MLAT).

b.  Konvensi ASEAN tentang pemberantasan Terorisme (ASEAN Convention on Counter Terrorism/ACCT).

c.   Pertemua para Menteri Pertahanan (Defence Ministers Meeting/ADMM) yang bertujuan untuk mempromosikan perdamaian dan stabilitas kawasan melalui dialog serta kerja sama di bidang pertahanan dan keamanan.

d.j Penyelesaian sengketa Laut Cina Selatan

e.  Kerja sama pemberantasan kejahatan lintas negara yang mencakup pemberantasan terrorisme, perdagangan obat terlarang, pencucian uang, penyelendupan dan perdagangan senjata ringan dan manusia, bajak laut, kejahatan internet dan kejahatan ekonomi internasional.

Pemerintah Indonesia pernah menjadi tuan tempat rumah dalam pertemuan kepala pemerintahan serta kepala negara ASEAN. Pada bulan Oktober 2003, Bali menjadi area pertemuan kepala negara serta kepala pemerintahan ASEAN tersebut. Melihat kejadian yang berlarut-larut di Kamboja, Indonesia berusaha untuk mendamaikan pihak-pihak yang bertikai atau berperang dengan cara mempertemukan mereka dalam suatu perundingan. Akhirnya,di bentuklah Jakarta Informal Meeting (JIM). Artinya, pertemuan tidak resmi yang diadakan di Jakarta tahun 1988. Pertemuan Ho Chi Minh City diadakan di Bogor 25 Juli 1988 dalam acara Jakarta Informal Meeting. Melalui forum ini Indonesia berusaha mendamaikan negara-negara yang sedang bertikai. Pertemuan ini membuka jalan untuk memasuki konferensi perdaimaian di Paris tahun 1989.

Pada tahun 1992 Indonesia mengirimkan pasukan perdamaian ke Kamboja. Beberapa negara di kawasan Asia Tenggara sedang terganggu stabilitas keamanannya. Hal itu menyebabkan terjadinya pengungsian besar-besaran ke negara tetangga. Indonesia menyediakan pulau Galang untuk persinggahan sementara. Indonesia mempunyai gagasan perlu di bentuknya Komunitas Keamanan ASEAN yang bertujuan untuk menanggulangi tindak kejahatan dan kekerasan. Tidak hanya dalam hal pertahanan militer saja, tetapi juga dalam hal-hal nonmiliter. Seperti teroris, separatisme, kejahatan lintas negara, dan perampokan. Hal itu untuk meningkatkan kerja sama bidang politik dan keamanan dalam arti yang lebih luas. Indonesia membantu upaya perdamaian antara pemerintah Filipina dengan gerakan pembebasan Moro. Indonesia meminta kepada pemerintah Filipina agar hidup damai dengan umat muslim Moro. Pertemuan antara keduanya telah beberapa kali dilaksanakan pada tahun 1974. Kedamaian itu dapat diwujudkan dengan pemberian jaminan kebebasan dalam kehidupan beragama bagi muslim Moro.

Sebagai sebuah organisasi regional di kawasan Asia Tenggara yang bersifat non militer dan non politik, ASEAN telah mampu menciptakan stabilitas, perdamaian dan keteraturan di kawasan sehingga membantu Indonesia untuk melanjutkan progam-progam pembangunan di segala bidang dan mendorong Indonesia untuk menjadi bangsa yang lebih maju. Pada intinya hubungan Indonesia dengan ASEAN saling menguntungkan.

MUATAN BAHASA INDONESIA
Mengidentifikasi Isi Teks Pidato
Teks pidato adalah bentuk komunikasi satu arah yang berupa pengungkapan pikiran dan gagasan dari pembicara tentang suatu hal kepada banyak orang.
Jenis-jenis Pidato
1. Pidato Impromtu
Pidato impromtu merupakan jenis pidato yang dilakukan secara tiba-tiba, spontan, tanpa persiapan sebelumnya. Apabila kamu sedang menghadiri sebuah acara pertemuan, tiba-tiba kamu atau ada orang lain yang tiba-tiba dipanggil untuk menyampaikan pidato, maka pidato yang kamu atau orang lain lakukan disebut impromtu.
Melakukan pidato impromtu memiliki beberapa keuntungan seperti:
  • Impromtu lebih kepada mengungkapkan perasaan pembicara yang sebenarnya, karena pembicara tidak memikirkan lebih dulu pendapat yang disampaikannya. Bisa juga dibilang ini merupakan pidato yang jujur.
  • Gagasan dan pendapat pembawa pidato datang secara spontan, sehingga tampak hidup dan bikin kamu untuk terus berpikir.

2. Pidato Manuskrip

Pidato manuskrip merupakan teks pidato dengan menggunakan naskah, di mana juru pidato membacakan naskah pidato yang telah disiapkan dari awal sampai akhir. 
keuntungan seperti berikut: 
  • Kata-kata dalam pidato manuskrip dapat dipilih dengan baik sehingga juru pidato dapat menyampaikan arti yang tepat dan pernyataan yang jelas.
  • Pernyataan dapat dihemat, karena manuskrip dalam bahan pidato dapat disusun kembali.
  • Kefasihan bicara dapat dicapai dan diatur, karena kata-kata sudah disiapkan sebelumnya.
  • Hal-hal yang menyimpang dapat dihindari.

3. Pidato Memoriter

Pidato memoriter merupakan pidato yang ditulis dalam bentuk naskah lalu setelahnya dihafalkan kata demi kata. Pada pidato jenis memoriter seperti ini, yang penting kamu memiliki kemampuan menghafalkan teks pidato dan mengingat kata-kata yang ada di naskah pidato dalamnya dengan baik. Keuntungannya (jika hafal), pidato kamu akan lancar, tetapi kerugiannya kamu akan berpidato secara monoton, sehingga kemungkinan besar kamu tidak mampu menarik perhatian hadirin.

4. Pidato Ekstempore

Nah, kalau pidato ekstempore bisa dibilang adalah jenis pidato yang paling baik dan paling sering digunakan oleh juru pidato yang berpengalaman dan mahir. Untuk menyampaikan pidato jenis ekstempore, juru pidato harus menyiapkan garis-garis besar (outline) dan pokok-pokok bahasan penunjang yang dibutuhkan (supporting points) saja. 
Tetapi, dalam konteks ini, pembicara tidak berusaha mengingat atau menghafalkan kata demi kata. Outline hanya merupakan pedoman untuk mengatur gagasan yang ada dalam pikiran kita. Keuntungan pidato ekstempore ialah komunikasi pendengar dan pembicara lebih baik karena pembicara berbicara langsung kepada pendengar atau khalayaknya, pesan dapat fleksibel untuk diubah sesuai dengan kebutuhan dan penyajiannya lebih spontan. KOrang yang melakukan pidato disebut dengan Orator.
Struktur teks pidato adalah sebagai berikut:

1. Salam Pembuka

Struktur yang pertama dari teks naskah pidato yaitu salam pembuka. Salam pembuka terletak pada bagian awal dan menjadi pembukaan dalam suatu pidato.
Contoh dari salam pembuka naskah pidato yaitu seperti Assalamu’alaikum warahmatulahi wabarakatuh, salam sejahtera bagi kita semua, selamat pagi, dan lain sebagainya.

2. Kalimat pembuka

Struktur kedua teks pidato adalah ucapan penghormatan. Ucapan penghormatan tersebut biasanya diberikan kepada bejabat tinggi yang telah hadir dalam acara yang ada dalam pidato tersebut.
Contohnya seperti yang dilakukan pada acara sekola, maka ada beberapa ucapan penghormatan yang diberikan kepada kepala sekolah dan juga bapak ibu guru.
Contoh ucapan penghormatan sebagai berikut:
Yang saya hormati , Bapak Kepala Sekolah SMA negeri 1 Banjarnegara, Bapak Siswanto, M.Pd. yang saya hormati , bapak dan ibu guru serta semua staf SMA Negeri 1 Banjarnegara dan seluruh teman-teman yang saya cintai.
Tentu saja ucapan penghormatan akan berbeda-beda. Semakin banyak pejabat atau orang penting lainya yang datang, maka akan semakin banyak juga ucapan penghormatan yang akan diberikan.
Tetapi ucapan penghormatan harus dipahami yaitu penghormatan yang diberikan diurutkan dari pangkat yang paling tinggi terlebih dahulu.

3. Ucapan Syukur

Bagian teks pidato selanjutnya adalah ucapan syukur. Bagian tersebut biasanya berisi tentang rasa syukur karena bisa berkumpul bersama dengan para hadirin.
Contohnya adalah sebagai berikut:
Puji syukur selalu terucap kepada Allah Subhanahu wa ta’ala yang telah memberikan rahmat kepada kita semua sehingga kita bisa berkumpul didalam acara ini.
Tidak lupa sholawat serta salam senantiasa tercurah kepada junjungan kepada baginda nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasalam, Rasul akhir zamn yang kita nantikan syafaatnya kelak.

4. Isi Pidato

Isi dari pidato adalah bagian yang paling pentingdalam pidato. Bagian tersebut berisikan tentang gagasan, informasi, ide atau hal lainnyayang disampaikan kepada orang yang hadir.
Tentu saja isi dari teks pidato sangat berkaitan dengan tema pidato.
Contoh isi teks pidato:
Bapak ibu guru dan teman-teman tidak terasa waktu begitu berlalu dengan cepat.
Sudah enam tahun kami belajar dan menimba ilmu disekolah yang indah ini, sehingga kami bisa mendapatkan ilmu yang tak terhingga.
Semuanya berkat dari bapak ibu guru yang telah mengajar kami. kini pada akhirnya hari kelulusan itu tiba, Setelah enam tahun kami belajar dan menimba ilmu disekolah ini.
Kami semua sudah mendapatkan ilmu yang sangat banyak sekali.
Semua itu berkat bapak ibu guru yang sudah mengajar kami semua. akhirnya hari kelulusanpun tiba setelah enam tahun kami semua belajar bersama bapak dan ibu guru.
Selaku dari perwakilan kelas enammengucapkan terima kasih dan kami juga ingin meminta maaf atas perbuatan salah kami semuanya.
Tidak lupa juga kami sampaikan terima kasih kepada orang tuakita semua yang sudah memberikan motivasi dan juga dukungan semua.

5. Penutup Pidato

Struktur terakhir dari pidato adalah penutup pidato. Penutup biasanya berisikan kesimpulan dan diikuti dengan salam penutup.
Adapun contoh penutup pidato sebagai berikut:
Untuk teman-teman semua yang saya cintai, meskipun sudah lulus tetapi kita harus lebih giat lagi belajarnya karena perjalanan kita masih sangat panjang dan untuk menggapai cita-cita kalian semua.
Akhir kata saya mau mengucapkan sukses selalu untuk teman-teman doa saya menyertai teman-teman semuanya amin
Wassalamualaikum warakhmatullahi wabarakatuh



















  

Komentar

Postingan Populer